Judul Buku : Menjagamu
Penulis : Pia Devina
Penerbit : Laksana
Editor : Manisha Darmawan
Tahun terbit : Cetakan Pertama, Juli 2013
Tebal : 256 Halaman
ISBN : 978-602-7968-21-9
Pinjam di Perpustakaan Daerah Kabupaten Pacitan
***
BLURB
Sebuah novel yang akan membuat kita percaya bahwa setelah hari ini masih
ada hari esok yang dapat membuat kita lebih baik lagi. Dan, tak ada cinta yang
membuat siapapun menjadi sia-sia.
***
***
Sesosok Aretha yang periang, tampaknya tidak akan lagi terlihat dalam
tiga tahun terakhir. Kehidupannya berubah, tiada lagi wajah ceria. Ayahnya,
sahabatnya, bahkan kekasihnya kini hanya menyisakan tangis untuknya.
Apa yang Retha rasakan, bila dalam waktu bersamaan, ayahnya menderita
penyakit skizofrenia. Sheila, sahabat baiknya menderita kanker empedu. Dan Kai,
laki-laki yang ia cintai, harus ia lepaskan demi Sheila.
Seperti tidak mampu menanggung beban, Retha berusaha lari dari problem
yang membelenggunya. Masalahnya, semakin ia lari, beban yang ia tanggung bukan
semakin berkurang, tapi malah semakin mengganduli pikirannya.
Hingga, akhirnya muncullah sosok Fady, seseorang yang terkenal dengan sikap dinginnya. Ia datang membawa perasaan yang sudah lama dipendamnya dan siap menjadi orang pertama yang akan mewarnai hari-hari Retha.
Hingga, akhirnya muncullah sosok Fady, seseorang yang terkenal dengan sikap dinginnya. Ia datang membawa perasaan yang sudah lama dipendamnya dan siap menjadi orang pertama yang akan mewarnai hari-hari Retha.
***
“Jujur, semua hal yang terjadi di antara kita, sepertinya terlalu cepat
buat aku. Tentang kamu yang tiba-tiba hadir di hidup aku, itu cukup bikin aku
kaget.” Aretha tertawa pelan. “Tapi…, tak tahu kenapa, aku merasa nyaman dengan
kehaditanmu, Dy.”
*****------*****------*****------****-----******
Aku rasa dari blurb
di atas sudah menjelaskan bagaimana jalan cerita ini. Cerita ini kalau
menurut aku tidak fokus dalam dunia percintaan, meskipun memang itu yang
dijadikan cerita.
Penulis menggunakan sudut pandang orang ketiga dengan
tokoh utama adalah Aretha. Alur waktu yang dipakai maju mundur, awal pertama
Aretha bisa bersahabat dengan Maya yang merupakan sepupu Khairy, kemudian
Sheila. Dan masa lalu waktu Aretha masih SMA yang berada di rumah Eyangnya. ada
keterangan di setiap awal part, ini cerita dengan setting waktu kapan.
Fandy atau Khairy? Aku suka sosok Khairy, karena aku
rasa Khairy ini memang cowok banget, di banding Fandy yang hanya mampu
memperhatikan dari kejauhan dan secara diam-diam. Ngeri nggak sih kalau ada
orang yang suka memperhatikanmu diam-diam, jadi kesannya seperti penguntit.
Meskipun Aretha, adalah tokoh utama, tapi sumpah aku
gemes dengan karakter Aretha di sini, benar dia memang gadis ceria, bersahabat,
tetapi aku nggak habis fikir saat jelas ayahnya sakit dia malah pergi
meninggalkan kedua orang tuanya dan juga adiknya, dia sudah mahasiswa lho itu,
demi tidak ingin meraskaan sakit hati ia pergi...ducch dek,
Tapi memang di sinilah pointnya.
Suka sama pemilihan cover dan judulnya. Covernya unik dan
judulnya juga masuk ke cerita.
Tapi kenapa adiknya Aretha di awal ia muncul tapi pas
sang ayah sudah di vonis dia tidak di munculkan sama sekali?
Yang paling aku suka adalah, adegan waktu Aretha
mengikhlaskan Khairy untuk menjaga Sheila, mewek iya, dan aku malah melihat dua
orang yang saling mencintai tapi harus saling melepaskan.
Quote favorit :
“Sesuatu tuh
bakalan terasa berarti kalau udah pergi, Dy. Sementara saat hal berharga itu
masih ada dalam dekapan kamu.. kamu selalu menutup mata hati kamu buat mengakui
kalau kamu nggak ingin kehilangan hal itu.”
(Halaman
134)
“Perasaan
seseorang nggak bisa dengan mudah disetri, kan?”
(Halaman
157)
“Cewek itu
bilang... sesuatu bakalan terasa berarti kalau sudah pergi.”
(Halaman
170)
“Ada
masanya, cerita hidup kita berwarna gelap.
Tapi nanti,
akan ada masanya di mana gelap itu akan memudar, karena ada sebentuk cahaya
yang akan selalu menerangi gelap itu. Dan setelah itu, kita akan menemukan
terang dalam cerita hidup kita.”
(Halaman
237)
Pesan yang ingin disampaikan oleh penulis yang saya
tangkap adalah bahwa kita tidak boleh bersikap egois dan mampu untuk berdamai
dengan keadaan, dan berusaha untuk ikhlas menerima semua keadaan, karena
orang-orang di sekitar kita tetap akan menyanyi dan mencintai kita secara
tulus.
Seperti kutipan di akhir cerita :
“Azure, lagit biru yang kembali cerah
setelah mengalami periode gelapnya. Sebuah keistimewaan dan keajaiban yang
terjadi setiap hari, cahaya yang tidka perlu dicari. Hanya perlu disadari. Selama
masih ada matahari bersinar di langit biru, maka siapapun tidak perlu takut
untuk menghadapi hari esok.”
Ceritanya aman untuk dibaca anak remaja baik laki atau
perempuan, karena memang sarat makna kehidupan, jadi bisa menjadi pelajaran
buat mereka.
Bintang 3 untuk kisah Khairy-Aretha-Fandy.
*****------*****------****--------*****------*****
sumber : https://twitter.com/piadevina |
Lahir di Bandung, 25 tahun yang lalu, penulis dengan
nama Pia Devina ini mengawali karya tulisannya dengan judul And The Miracel Is You.... yang
termaktub dalam buku antologi True Love
Stories (2013). Karya yang based on
true story ini, disusul dengan karya lain berjudul My Center Universe, yang juga menjadi salah satu cerita dalam buku
antologi Curhat LDR (2013).
Beberapa tulisannya dapat dibaca di blog pribadinya : www.devinacandybox.blogspot.com
atau www.piadevina.blogspot.com
Pia juga dapat dihubungi melalui email yang ia miliki : piadevina@yahoo.com
Bagi pembaca yang menginginkan informasi lebih lengkap
mengenai buku-buku kami, silahkan akses www.divapress-online.com atau
silahkan bergabung di akun facebook ; Komunitas Diva-Press
1 Komentar
"....kita tidak boleh bersikap egois dan mampu untuk berdamai dengan keadaan, dan berusaha untuk ikhlas menerima semua keadaan..."
BalasHapusIMO, ini sulit, butuh waktu untuk menata hati, *eaaaaa*
Terima kasih telah membaca sampai selesai.
Mohon maaf sebelumnya, kolom komentar aku moderasi.
jadi komentar kalian tidak akan langsung muncul, nunggu aku setujui dulu baru bisa terlihat.
tinggalkan komentar dan senang berkenalan dengan kalian