{TANYA PENULIS & BLOG TOUR} WAWANCARA DENGAN NATHALIA THEODORA PENULIS OVERTIME



Hai-hai semua, apa kabar kalian di bulan Oktober ini?
Kembali lagi bertemu dengan aku,
Dan langsung saja tanpa basa basi, sebagai pertanda bahwa BLOG TOUR & GIVE AWAY OVERTIME sudah sampai di blog aku, aku bakalan posting wawancara aku dengan penulis OVERTIME yaitu Nathalia Theodora atau Cinenathz.
Event Tanya penulis atau wawancara dengan penulis, merupakan rangkaian dari BLOG TOUR & GIVE AWAY yang diadakan oleh Roro Raya Sejahtera di beberapa akun para book blogger.


Berikut hasil wawancara aku dengan penulis OVERTIME :

Butuh waktu berapa lama, waktu yang kakak perlukan untuk melakukan riset sebagai bahan menulis novel OVERTIME?
Riset untuk novel Overtime ini kurang-lebih seminggu, sekalian membuat outline-nya juga. Tapi sebenarnya dari jauh-jauh hari sebelumnya pun, aku sempat mencari tahu tentang hal-hal yang akan kutulis dalam novel ini.


Adakah adegan di novel OVERTIME, yang tidak kakak suka, tetapi tetap harus masuk ke dalam alur konflik cerita OVERTIME?
Ada satu hal menjelang akhir cerita yang sebenarnya nggak ingin kutulis, tapi tetap kutulis karena penting untuk plotnya. Sayangnya, nggak bisa kubeberkan di sini supaya nggak spoiler


Hal-hal kecil apa yang kakak lakukan untuk tetap menjaga mood menulis? Istilahnya moodbaster nya kakak apa?
Membaca buku bagus! Ini mood booster banget. Setiap kali membaca buku bagus, muncul keinginan untuk bisa menulis sebagus itu juga, jadi sekalian belajar. Tapi kalau rasa malas saat menulis muncul, aku selingi dengan menonton film, atau jalan-jalan. Asal naskahnya jangan ditinggal kelamaan. ;)


Untuk proyek ke depan, kakak ingin menulis novel dengan genre seperti apa?
Aku suka menulis berbagai genre. Sampai saat ini sudah mencoba menulis romance, thriller, dan fantasy, dan masih kepingin menulis genre lainnya lagi. Kebetulan naskah terakhir yang kutulis genre-nya thriller, dan sekarang sedang ingin kembali ke teen romance lagi.


Bagaimana pengaruh keluarga terutama orangtua terhadap setiap karya kakak yang telah berhasil diterbitkan?
Orangtuaku untungnya sangat mendukung karier kepenulisanku. Mereka tipe orangtua yang akan mempromosikan buku-bukuku tanpa diminta, meski mereka sendiri nggak pernah membacanya, hehe...


Bagaimana menurut kalian? Ternyata moodbaster nya Kak Nath adalah baca buku dan jalan-jalan, kalau moodbaster kalian apa coba?
Dukungan dari orangtua memang sangat dibutuhkan, karena menurut aku itu adalah hal pertama yang memang diperlukan oleh seorang anak. Setuju ???

******-----****-----*****


Ada yang kurang rasanya kalau kita belum berkenalan dengan sosok Nathalia Theodora, penulis masa depan yang dimiliki Indonesia. Berikut biodata tentang penulis :


Nathalia Theodora adalah makhluk nocturnal yang berzodiak Sagitarius. Memiliki banyak hobi, terutama menulis dan membaca. Dog-person yang selalu suka bermain dengan tujuh ekor Pomeranian superunyu di rumahnya.

Feel free to contact her!
Twitter                  : twitter.com/cinenathz
Facebook     : facebook.com/cinenathz
Instagram   : instagram.com/cinenathz
E-mail                   : cinenathz@yahoo.com


****

Kalian juga bisa menyimak wawancara para host blog tour dengan Kak Nathalia Theodora di  masing-masing akun blog mereka masing-masing, cek  di bawah ini :

22 – 25 SEPTEMBER 2018 : FABIOLA IZDIHAR

URL Blog: readingvibes.blogspot.com


26 – 29 SEPTEMBER 2018: ASRI RAHAYU MS
URL Blog: www.peekthebook.com

30 SEPTEMBER – 3 OKTOBER 2018: ADYTA DHEA PURBAYA
Url Blog : www.adytapurbaya.blogspot.com

4 – 7 OKTOBER 2018: FARIDA ENDAH 

Url Blog: https://vaaridapunya.blogspot.co.id/

8 - 11 OKTOBER 2018: GABRIELLA HALIM
URL blog : whatsgabyread.blogspot.com

12 – 15  OKTOBER 2018: SISKA
URL blog : https://reviewbysiska.blogspot.com

16 – 19 OKTOBER 2018: AGINA PUSPANURANI
Url Blog: http://nuranipuspa.blogspot.com


Sebelum postingan giveaway yang pastinya kalian tunggu-tunggu, harap bersabar dulu ya, karena setelah ini akan ada postingan review novel OVERTIME terlebih dahulu. Jadi jangan sampai terlewatkan.

Bye bye, sampai ketemu di postingan selanjutnya.




Posting Komentar

5 Komentar

  1. Apa sudah terbit ya berarti novel ini?

    BalasHapus
    Balasan
    1. sudah kak, penasaran ya kak? ikutin aja give away nya berhadiah satu novel OVERTIME yang nantinya langsung dikirim oleh penerbit TWIGORA,

      atau bisa beli di toko buku baik offline ataupun online atau hubungi ke TWIGORA

      Hapus
  2. Wah, salut sama keluarganya. Walau pun gak baca tapi ikut promoin itu lebih dari cukup buat menunjukkan dukungannya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. suport keluarga memang paling the best ya mbak

      Hapus
    2. Kekuatan tak kasat mata itu sih 😃

      Hapus

Terima kasih telah membaca sampai selesai.
Mohon maaf sebelumnya, kolom komentar aku moderasi.
jadi komentar kalian tidak akan langsung muncul, nunggu aku setujui dulu baru bisa terlihat.
tinggalkan komentar dan senang berkenalan dengan kalian